Sunday 27 January 2013

Pengalaman John Holt

     Buku yang baru saja saya baca berjudul “mengapa siswa gagal” ini adalah buku terjemahan yang dikarang oleh John Holt yang diterbitkan pertama kali pada tahun 1964. Dengan judul asli “How Children Fail” dan diterbitkan oleh Pitman Publishing Company, New York. Buku dalam Bahasa Indonesianya baru dipublikasikan pada tahun 2010 oleh Penerbit Erlangga dicetak oleh PT Gelora Aksara Pratama. Baru membaca identitias buku saja, saya langsung takut karena ada hak ciptanya. Jadi pada laman ini saya hanya akan bercerita sedikit tentang isi bukunya. Khususnya topik yang saya anggap menarik sebagai calon guru.

     Seperti yang sudah kita lihat dalam identitias buku, buku ini sudah tua usiannya. Namun, kita tentu boleh membacanya karena setiap buku selalu memiliki pengalaman, dan pengalaman adalah guru yang baik. Jadi, inilah sekilas tentang buku tersebut.

Saturday 26 January 2013

Tentang Blog ini

Selamat datang di blog saya !

Lagi-lagi ini adalah blog yang tidak serius saya buat, alias hanya untuk main-main. tapi sebenarnya, blog ini merupakan hasil dari kerjakeras saya selama menjadi pelajar. Saya hanya ingin berbagi tentang apa yang saya pernah dapat selama bersekolah. Saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk meberikan hal yang sebenar-benarnya.

Dunia pendidikan adalah dunia yang akan selalu saya geluti. mengingat saya adalah seorang mahasiswi Fakultas Keguruan dan Ilmu pendidikan di Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga. Saya sangat tertarik pada dunia Pendidikan Sekolah Dasar. Puji Tuhan, Saya masuk di PGSD BI (Berstandar Internasional) sehingga boleh dikatakan sambil menyelam minum air, saya banyak belajar Bahasa Inggris.

Kerinduan saya dalam meng-update blog ini adalah agar dapat membantu para pendidik maupun calon pendidik di Indonesia khususnya pendidik SD.
Mohon doannya.


Pada blog ini, Anda dapat menemukan website yang juga saya buat. Semoga bermanfaat.

Anda akan sangat mudah berhubungan dengan saya melalui email : missnana05@gmail.com

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Menurut saya, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran atau RPP adalah suatu rencana yang digunakan untuk mengkondisikan kelas dimana sangat berguna bagi guru dan siswa dalam belajar. RPP memuat tujuan belajar di kelas dan cara-cara sistematis yang disusun guru untuk membuat siswanya mengalami pengalaman belajar yang lebih efektif dan efisien sesuai dengan alokasi waktu yang ada.

Ini coppy-an dari Workshop Pengembangan Perencanaan Pembelajaran Matematika PGSD oleh Pak Wahyudi 
RPP adalah rencana yang menggambarkan prosedur dan pengorganisasian pembelajaran untuk mencapai satu kompetensi dasar yang ditetapkan dalam Standar isi dan telah dijabarkan dalam silabus (PP No 19 tahun 2005 Pasal 20 dan Permendiknas 41 tahun 2007)
Lingkup RPP paling luas mencangkup 1 KD yang terdiri dari satu atau lebih indikator untuk satu kali pertemuan atau lebih.

IPA

Ilmu Pengetahuan Alam adalah pelajaran yang seharusnya paling disukai anak-anak karena mereka banyak belajar sambil praktek. Tetapi biasanya, ada saja alasan guru untuk tidak menyajikan praktikum. Alasan utama adalah karena KIT-nya tidak memadahi. Saya akan memberi beberapa RPP dimana praktikumnya bisa disediakan guru dari rumah.

Silakan Download disini:

Contoh RPP dalam Bahasa Inggris (Lesson Plan Example) tentang Lapisan Bumi (Earth Layers)

Contoh RPP dalam Bahasa Inggris (Lesson Plan Example) tentang Makanan Bergizi (Nutritious Food)

Sekali lagi Saya ingatkan, Kita punya otak! jadi jangan hanya menggandakan. Apa lagi RPP... kalau Anda tidak tahu situasi kelas, RPP yang saya buat tidak akan pas untuk kelas Anda.

Thursday 24 January 2013

Buku

Membaca adalah budaya yang sulit berkembang di Indonesia. Saya sendiri baru belajar cinta membaca. buku apa saja yang sudah Saya baca?
Saya akan berbagi garis besar buku yang sudah saya baca.

O ya! ada lagi


Aku paling males ni kalo disuruh nulis daftar pustaka. Tapi buat temen-temen bisa lihat web berikut ini kalo mau dianggap nggak nyontek tulisan orang lain:
*sorry in English sih…
Nanti klo ada waktu aku bakal nulis bab tentang nulis kaya beginian dengan benar.

Guru Bahasa Indonesiaku pernah mengatakan bahwa ada jembatan keledai untuk itu P.T.J.K:P. Itu singkatan dari Pengarang. (titik)Tahun. Judul. Kota: (titik dua) Penerbit. (titik)

#semoga ga salah coba tanya dosen ato gurumu klo masalah yang satu ini titik aja jadi masalah lhoo…

Kuliah

Selama kuliah, banyak sekali tugas yang diberikan dosen. Sepertinya akan menjadi mubasir jika tidak dibagian kepada teman-teman yang juga membutuhkan sebagai referensi tugas.

Disini konsepnya hanya membentu tugas Anda dan bukan mengajari Anda untuk sekedar menggandakan alias copy-paste. Saya yakin anda memiliki otak yang cerdas sehingga mampu berpikir secara kritis dan lebih kritis dari saya.


Silahkan diunduh.